Top

SMPN 1 Beji mendapatkan Juara 3 Lomba Banjari

SMPN 1 Beji mendapatkan Juara 3 Lomba Banjari

Spenijipedia- Tim banjari La tansaa SMPN 1 Beji mengikuti lomba banjari yang diadakan MA Sunan Ampel Bujeng dalam rangka peringatan maulid nabi Muhammad SAW 1444 hijriyah dan hari santri nasional 22 oktober 2022.

Lomba yang dilaksanakan pada 29 oktober 2022 diikuti oleh beberapa siswa dari kelas VIII dan kelas X. Ada Clarinta 8A, Naura 8B, Ainun 8C, Wildan 8E, Kevin 8J, Rufa 9A, Alif 9A, Reyhan 9E, Asa 9F, Meisa 9I.

"Saya memilih mereka karena sudah diseleksi dan mereka yang terbaik diantara yang baik dan mereka juga mempunyai potensi untuk mengangkat nama baik sekolah. Tentunya dibalik penampilan terbaik mereka, ada usaha yang dilakukan secara sungguh-sungguh dan rela mengorban waktu luang untuk berlatih. Kita latihan seminggu 2 kali dan sebulan bisa 8 sampai 10 pertemuan, dan juga mempersiapkan mental dalam acara tersebut untuk menjaga kekompakan" Kata bapak Muhammad Septian Adi selaku pelatih banjari di SMPN 1 Beji.
Tim Al Banjari SMPN 1 Beji

Selain Latihan, Bapak Adi juga menjelaskan bahwa ada strategi khusus yang digunakan "Strategi khususnya yaitu Latihan secara rutin dan harus menghafalkan sholawat yang akan ditampilkan dalam waktu sebulan". Bapak Adi juga menjelaskan, saat berlatih tidak boleh ramai sendiri ataupun melamun dan menghafalkan sholawat yang akan ditampilkan dan juga menata suara satu dan suara dua agar ada harmonisasinya.

Usaha tidak menghianati hasil, SMPN 1 Beji mendapatkan kabar bahwa grup banjari La Tansaa meraih juara 3 tingkat kabupaten. Tentunya ini sangat membanggakan bagi kita semua terutama sekolah SMPN 1 Beji.

Naura salah satu peserta yang diikutkan dalam lomba merasa bangga dan terharu karena usaha dia dan teman-temannya tidak sia-sia "Tentunya bangga sekali dan terharu atas apa yang kami capai" Ucap Naura. (jmn)

Link Pendidikan :

Hubungi kami

(0343) 656140